Cegah Pembakaran Lahan, Bupati Minta Seluruh Instansi Pantau Aktivitas Masyarakt

456
0

GORUT CERIA (barometernewsgo.com) – Bupati Indra Yasin, MH meminta kepada seluruh instansi terkait dan aparatur pemerintah yang ada di Kecamatan dan Desa untuk ikut serta mencegah terjadinya pembabatan dan pembakaran hutan dengan alasan apapun.

“Saya minta kepada seluruh instansi terkait dan pihak kehutanan dapat memantau terus aktivitas masyarakat yang melakukan pembabatan hutan ataupun pembakaran lahan di kawasan-kawasan hutan lindung atau hutan negara. Hal ini dapat menimbulkan dampak yang besar dari aktivitas tersebut.

Saya minta perlu ada penertiban baik itu dilaksanakan oleh masyarakat maupun oleh pihak perusahaan Hutan Tanaman Industri (HTI) bila melakukan pembabatan dan pembakaran maka harus ditertibkan”, jelas bupati Indra Yasin, MH usai menggelar rapat dengan Pimpinan OPD terkait baru-baru ini.

Dalam rapat tersebut Bupati berharap  bahwa jangan ada aktivitas masyarakat yang melakukan pembabatan lahan dikawasan terlarang untuk dipergunakan sebagai lahan pertanian maupun sebagai bahan bangunan rumah maupun Gedung.

“Saya minta kepada seluruh masyarakat ikut serta menjaga kelestarian hutan sehingga tidak kritis dan gundul. Karena bila ini terjadi maka akan menimbulkan bencana banjir dan tanah longsor serta terjadi kekeringan yang pada gilirannya masyarakat akan menjadi korban baik jiwa maupun harta benda”, jelas bupati.(MM/Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here