Hadiri Acara Seminar, Bupati Nelson Mengakui Keunggulan Koperasi Mekar Jaya

47
0

KABGOR (barometernewsgo.com)- Bupati Gorontalo, Prof. Nelson Pomalingo, menghadiri dan membuka acara seminar serta pendidikan bagi anggota Koperasi Mekar Jaya Indonesia. Acara tersebut berlangsung di Grand Palace Convention Center (GPCC), Rabu (17/04/2024).

Dalam sambutannya, Nelson mengakui adanya keunggulan Koperasi Mekar Jaya dibandingkan dengan koperasi lain di Gorontalo, khususnya dalam hal wawasan dan martabat manusia.

Ia menekankan pentingnya koperasi maju yang menjadi contoh konkret di Provinsi Gorontalo.

Koperasi Mekar Jaya mengadopsi pendekatan modern berbasis ilmu pengetahuan. Menurut Nelson, pendekatan ini memungkinkan kemajuan dan perubahan yang diperlukan dalam konteks kebutuhan saat ini.

Dengan visi dan cita-cita untuk membangun negeri dan menaklukkan money politik, Koperasi Mekar Jaya menempuh langkah yang komprehensif, mulai dari aspek dasar kehidupan hingga isu politik, pandang Bupati Nelson.

Ia mengungkapkan kegembiraannya atas pembahasan mengenai martabat manusia dan peran politik dalam membangun Indonesia yang lebih baik pada seminar itu.

Nelson juga memaparkan perjalanan demokrasi Gorontalo selama hampir 25 tahun menjadi provinsi, yang telah menghasilkan kemajuan meskipun masih ada tantangan terkait kemiskinan.

Diakhir paparannya Nelson berharap seminar ini akan melahirkan sumber daya manusia yang berkualitas serta memberikan terobosan dalam menaklukan money politik, baik di tingkat lokal maupun nasional, guna menciptakan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi tanah air.(BMW-4)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here