Pemda Boalemo Gelar Upacara Hari Pahlawan di Kecamatan Paguyaman Pantai

643
0

BOALEMO DAMAI (barometernewsgo.cm)-Pemda Boalemo menggelar upacara memperingati Hari Pahlawan di Lapangan Kecamatan Paguyaman Pantai, Selasa (10/11).

Upacara yang dipimpin Sekda Boalemo Serman Moridu ini dihadiri oleh pimpinan kecamatan, desa, dan pimpinan OPD se Kabupaten Boalemo.

Dalam kesempatan itu, Sekda Serman Moridu menyampaikan agar seluruh masyarakat memaknai peringatan Hari Pahlawan sebagai momentum untuk membangun daerah.

“Pada momentum hari pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November ini adalah satu peringatan bahwa perjuangan para pahlawan saja, akan tetapi ini sebagai motivasi kita dalam membangun daerah Boalemo,” kata Serman.

Serman juga menyerukan sinergitas antara pemerintah desa, kecamatan dan kabupaten agar seluruh program pembangunan berjalan sesuai yang diharapkan.

Tak hanya itu, ia berharap masyarakat tidak terpengaruh berita hoaks dan tetap memperhatikan protokol kesehatan COVID-19.

“Walaupun kit sudah ditengah zona hijau dari pandemi covid namun kita tidak bisa lengah dan selalu waspada dengan mematuhi protokol kesehatan hingga kita benar benar bebas dari pandemi tersebut,” tutupnya.

Pewarta: Apri Y Adam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here