Sekda Gorut Maknai Kemerdekaan dengan Meningkatkan SDM yang Unggul

563
0

GORUT CERIA (barometernewsgo.com)- Sekretaris Daerah Gorontalo Utara Ridwan Yasin mengajak semua pihak untuk menjadikan peringatan HUT ke-74 RI sebagai momentum bekerja dan berkarya dengan semangat persatuan dalam menghasilkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas.

 “Ya, jadi peningkatan SDM itu tidak hanya ditataran ASN semata, tapi sampai pada masyarakat hingga ke tingkat bawah,” kata Ridwan Yasin.

Peningkatan kualitas SDM menurut Ridwan, merupakan prioritas pembangunan pemerintah Gorut untuk memberikan kesempatan pada masyarakat untuk melanjutkan pendidikan.
 
“Dengan tidak hanya fokus pada pendidikan, akan tetapi dapat meningkatkan keterampilan melalui pelatihan formal dan non formal yang merupakan salah satu untuk meningkatan SDM yang memiliki peran penting dalam mempersiapkan SDM unggul, daerah maju,“ ujar Sekda,

Lebih lanjut Ridwan Yasin mengatakan, dalam menghadapi tantangan yang semakin kompleks dan berat ini, dibutuhkan kolaborasi berbagai pihak, bersinergi, bekerja sama, dan bekerja dengan berbagai terobosan.

Olehya, Ridwan berharap momentum HUT RI tahun ini, menjadi tonggak awal kedepan membawa masyarakat Kabupaten Gorut ke arah yang lebih maju. “Karena sasarannya pada pemberdayaan masyarakat sampai ke tingkat desa,” Sekda milenial ini.

 “Dengan demikian tugas-tugas pelayanan dan perlindungan pemerintah, kepada masyarakat maupun stakeholder untuk meningkatkan SDM yang unggul dapat dilaksanakan,“ katanya.(MM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here