Anas Jusuf Pimpin Apel Korpri di Lingkungan Pemkab Boalemo

581
0

BOALEMO DAMAI (barometernewsgo.com)-Plt Bupati Boalemo Anas Jusuf memimpin apel Korpri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo di alun-alun Tilamuta, Senin (18/1).

Apel tersebut dihadiri Sekda Boalemo Sherman Moridu, para Asisten, pimpinan OPD dan Pejabat eselon III dan IV serta CNPS Pemda Boalemo.

Anas menyampaikan bahwa di tahun 2021 ini adalah tahun keempat dari Pemerintahan Damai. Dengan berbagai perubahan yang terjadi, ia meminta etos kerja ASN, kualitas pelayanan, inovasi serta kinerja kelembagaan seluruh entitas yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo dapat terus ditingkatkan.

“Saya berpesan kepada seluruh ASN untuk memupuk dan menjaga solidaritas dan kekompakan guna menyikapi peluang dan tantangan dalam pelaksanaan pemerintahan. Contoh yang paling konkrit dari perubahan kebijakan itu adalah sebagaimana tantangan yang kami berikan kepada Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan untuk mengoptimalkan pengelolaan obyek wisata Pantai Bolihutuo, alhamdulillah Dinas Pariwisata ini memberikan dampak yang sangat signifikan,” kata Anas.’

Ia menjelaskan, selama ini pendapatan dari sektor retribusi hanya menyumbang Rp 2 juta per minggu, tetapi begitu inovasi inovasi dilakukan langsung melonjak Rp 20 juta per minggu.

Selain itu, dalam apel ini Bupati Anas juga melakukan penandatangan kerjasama dengan CV Payango Plaza Boalemo dan penandatangan kerjasama dengan Hotel Grand Amalia serta menyerahkan SK CPNS Angkatan Tahun 2019, menyerahkan penghargaan pelunasan PBB-P2 tahun 2020 secara simbolis dan menyerahkan piagam penghargaan kepada 10 dinas terbaik berdasarkan hasil realisasi fisik dan keuangan yang berbasis e-Monep tahun 2020.

Pewarta: Apri Y Adam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here