Angka Kemiskinan di Pohuwato Turun, Terendah Sepanjang Sejarah

623
0

POHUWATO (barometernewsgo.com)-Data yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2020 memperlihatkan angka kemiskinan di Kabupaten Pohuwato semakin menurun dari tahun-tahun sebelumnya di angka 17,62 dari tahun sebelumnya 18,16.

Juru bicara Fahmi Mopangga bahkan menyatakan bahwa penurunan ini adalah yang terendah selama Kabupaten Pohuwato terbentuk.

“Penurunan ini merupakan terendah selama Pohuwato terbentuk bahkan melampaui kabupaten induk,” kata Fahmi.

Ia menyebut, menurunnya angka kemiskinan di Pohuwato dikarenakan strategi kebijakan ekonomi yang ditempuh sudah tepat. Dengan mendistribusikan seluruh bantuan pemerintah kepada masyarakat.

Tak hanya itu, capaian ini menjadi bukti komitmen pemerintahan Syarif Mbuinga dan Amin Haras.

“Penurunan ini juga merupakan bukti bahwa kebijakan ekonomi kerakyatan sudah tepat,” pungkasnya.(BMW-04)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here