Akhir Triwulan III, Ini yang Bupati minta Segera di Penuhi Capaiannya

573
0

GORUT CERIA (barometernewsgo.com)- Bupati Gorontalo Utara, DR. Hi. Indra Yasin,SH,MH meminta Seluruh pimpinan OPD untuk dapat mengevaluasi pejabat eselon III dan IV dilingkup dinas/badan masing-masing. Hal ini ditegaskan Bupati Gorut, saat bertindak sebagai Pembina Apel Kerja rutin setiap senin (23/9).

Apel kerja yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Gorut ini dihadiri staf ahli, seluruh Asisten, Pimpinan OPD, Pejabat eselon III dan IV serta Staf PNS dan PTT dilingkungan Pemkab Gorut. Bupati menjelaskan bahwa saat ini sudah memasuki akhir triwulan III.

“Ya, saat ini sudah bulan September itu artinya kita sudah masuk pada akhir truwulan III. Saya minta pimpinan OPD lakukan Evaluasi terhadap pejabat eselon III. Begitu juga pejabat eselon III melakukan evaluasi juga pada pejabat eselon IV dan staf secara berjenjang. Lakukan pendekatan persuasif kepada bawahan sejauh mana program dan kegiatan yang telah dan belum dilaksanakan”,ungkap Bupati Tegas.

Bupati pun meminta kepada OPD yang belum mencapai realisasi dan target capaian triwulan III, agar terus memacu pelaksanaannya dengan memperhatikan kualitas dan dampak bagi pembangunan dan masyarakat.

“Khususnya program bantuan kepada masyarakat, saya minta segera dilaksanakan. Jangan menunda pekerjaan. Apalagi sampai kejar-kejaran Target di akhir tahun. Saya minta ini jangan terulang kembali. Dan sekali lagi, saya berharap jangan ada lagi anggaran DAK yang kembali ke pusat”,pungkas Bupati Indra.(MM/Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here