Wabup Suhardi Igirisa Canangkan Peringatan HUT Pohuwato dan 2 Tahun Pemerintahan SMS

227
0

POHUWATO (barometernewsgo.com)-Seluruh rangkaian kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun ke-20 Kabupaten Pohuwato dan 2 Tahun Pemerintahan Saipul A. Mbuinga-Suharsi Igirisa (SMS) resmi dicanangkan yang dilakukan Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa di halaman Kantor Bupati Pohuwato, Jum’at (10/02).

Pencanangan diawali dengan jalan sehat yang mengambil star dan finis di kantor Bupati Pohuwato, kemudian dilanjutkan dengan senam zumba bersama, serta pencanangan yang ditandai pelepasan balon oleh Wabup Suharsi Igirisa. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1313/Pohuwato, Letkol Inf Aribowo Dwi Hartanto, S.IP., M.IP, Kajari Pohuwato, Endi Sulistyo, S.H., M.H, Ketua PN Marisa, Ahmad Yuliandri Erria Putra, S.H., M.H, Anggota DPRD Pohuwato, Beni Nento, Sekda Iskandar Datau, para asisten, pimpinan OPD, camat serta ASN di lingkungan Pemkab Pohuwato.

Dalam sambutannya, Wabup Suharsi Igirisa menyampaikan, tidak terasa sudah 20 tahun terbentuknya Kabupaten Pohuwato sebagai daerah otonom sejak berpisah dari induknya Kabupaten Boalemo yang tepatnya akan kita peringati pada tanggal 25 Februari 2023. “Hari ini kita berkumpul di tempat ini dalam rangka pencanangan seluruh rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-20 Kabupaten Pohuwato dengan mengangkat tema “Masyarakat Produktif Pohuwato Maju”,kata Suharsi.

Sebagai Pemerintah Daerah, Wabup Suharsi berharap setelah pencanangan ini kiranya panitia pelaksana dapat bekerja sebaik-baiknya mempersiapkan seluruh rangkaian acara agar dapat berjalan sesuai rencana sampai dengan hari pelaksanaan nanti.

“Perayaan HUT Pohuwato tahun ini kita harapkan dapat menstimulasi perekonomian masyarakat pasca pandemi covid-19, terutama melalui kegiatan ‘Pohuwato SMS Expo’ yang menampilkan pameran investasi, UKM, dan ekonomi kreatif”, ungkapnya.

Termasuk, penyediaan kesempatan kerja bagi angkatan kerja pohuwato melalui job fair, yang akan diikuti oleh beberapa perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja profesional.

“Ia, melalui kesempatan yang baik ini, saya atas nama pemerintah daerah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang hadir saat ini serta kepada para pihak yang nantinya akan berpartisipasi pada seluruh agenda kegiatan HUT Pohuwato mulai saat pencanangan sampai penutupan rangkaian acara nanti”, ujar Wabup Suharsi Igirisa.(**)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here