Bupati Prof. Nelson Akui Keberhasilan Pemerintahan Rusli Habibie-Idris Rahim

533
0

GORONTALO (barometernewsgo.com)-Bupati Gorontalo Prof. Nelson Pomalingo mengapresiasi dan mengakui keberhasilan kepemimpinan dan Pemerintahan Rusli Habibie dan Idris Rahim selama 10 tahun menjabat Gubernur dan Wakil Gubernur Gorontalo.

Ungkapan pengakuan dan apresiasi tersebut, disampaikan Bupati Prof. Nelson Pomalingo saat memberikan sambutan pada kegiatan Du’a Lo U Lipu atau Doa untuk negeri yang dirangkaikan dengan kegiatan silaturahmi Pemerintah Kab. Gorontalo dengan Gubernur Rusli Habibie, Ahad (8/5) di Sport Center Limboto

Dijelaskannya, selama memimpin Gorontalo, Rusli Habibie dan Idris Rahim mampu melahirkan karya-karya monumental bagi masa depan Gorontalo. Yang menarik ungkap Bupati Nelson, terdapat beberapa karya monumental pemerintahan Rusli Habibie dan Idris Rahim yang berada di Kab. Gorontalo seperti Jalan Gorontalo Outer Ring Road (GOR) yang melintasi kawasan Kab. Gorontalo, Rumah Sakit Ainun Habibie di Limboto, Sekolah Polisi Negara (SPN) di Kec. Tabongo, Secaba TNI di Batudaa, Revitalisasi Danau Limboto termasuk Bandara Jalaludin Tantu di Isimu.

Selain karya-karya monumental tersebut, Bupati Prof. Nelson juga menuturkan keberhasilan kepemimpinan Rusli-Idris yang mampu mempersembahkan Bendungan Randangan di Pohuwato, waduk Bulango Ulu, PLTU di Gorut dan masih banyak lagi.

Pemerintahan Rusli Habibie dan Idris Rahim juga menorehkan berbagai prestasi yang membanggakan, diantaranya meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) selama 9 kali berturut-turut. Prestasi lainnya dapat dilihat dari keberhasilan Provinsi Gorontalo yang menjadi lumbung jagung nasional dengan total produksi jagung Gorontalo yang mendekati angka 2 juta ton per tahun.

Selain itu,.sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, Bupati Prof. Nelson juga mengakui keberhasilan Pemerintahan Rusli-Idris yang mampu mengemban fungsi koordinasi, bersinergi dan mampu mewujudkan pemerintahan kolaboratif dengan Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Gorontalo.

Indikator keberhasilan lainnya ungkap Prof. Nelson, dapat dilihat dari berbagai capaian pembangunan, diantaranya peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Gorontalo, pertumbuhan ekonomi Gorontalo dan indikator kemajuan lainnya yang cukup progresif dibandingkan tahun 2012 silam.

Untuk itu, atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kab. Gorontalo, Bupati Prof. Nelson menyampaikan terima kasih dan penghargaannya kepada Rusli Habibie dan Idris Rahim yang telah mendedikasikan tenaga dan pikirannya untuk membangun Gorontalo, khususnya di Kab. Gorontalo.

Meski tidak lagi menjabat Gubernur terhitung 12 Mei 2022, namun Bupati Prof. Nelson mengharapkan agar jalinan kerjasama dan silaturahmi yang terbangun selama ini tidak akan pernah terputus. Prof. Nelson juga meyakini, Rusli Habibie dan Idris Rahim akan terus mengabdi tanpa batas untuk Gorontalo.

Sementara itu Gubernur Rusli Habibie didampingi Ketua TP-PKK Provinsi Gorontalo yang juga Anggota DPR-RI, Idah Syahidah Rusli Habibie menyampaikan terima kasih kepada Bupati Prof. Nelson, Wakil Bupati Hendra Hemeto, Sekda dan seluruh jajaran Pemerintah Kab. Gorontalo, para Camat, Kepala Desa dan Lurah serta masyarakat Kab. Gorontalo atas kebersamaan dan dukungannya selama ini.

Selain itu,.Ketua DPD I Golkar Provinsi Gorontalo ini, juga menyampaikan permohonan maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan selama dirinya berkiprah sebagai Gubernur Gorontalo selama 10 tahun.(AM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here