Berkunjung ke Paguat, Ini Agenda Bupati Saipul Mbuinga

275
0

POHUWATO (barometernewsgo.com)-Bupati Pohuwato Saipul Mbuinga, Senin (29/11) melakukan tatap muka dengan masyarakat Paguat dan Dengilo yang dipusatkan di Kantor Camat Paguat.

Pada kunjungannya kali ini, Bupati yang juga politisi dari Partai Gerindra ini menyerahkab bantuan non tunai asistensi bagi warga usia lanjut di wilayah Dengilo dan Paguat yang diprakarsai oleh Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Madani.

Dalam sambutannya Bupati Saipul Mbuinga sangat mengapresiasi LKS madani terlebih kepada Ketua LKS Masrin Kone atas perhatiannya kepada masyarakat kecamatan dengilo dan paguat. Lembaga ini menurut bupati adalah satu lembaga yang berhubungan erat dengan bagaimana untuk meningkatkan kesejateraan masyarakat lewat LKS ini.

Lanjut Bupati Saipul Mbuinga, terkait dengan kepercayaan ini, pemda pohuwato mengucapkan terima kasih karena sudah memberikan bantuan kepada lansia yang ada di dua kecamatan. Meski tidak seberapa paling tidak untuk membantu sementara kondisi ekonomi masyarakat khususnya. Selama 3 tahun terakhir APBD kita selalu mengalami penurunan dengan adanya covid-19, tapi ditengah-tengah itu pemda bekerja secara kolektif, kami bersama pimpjnan OPD selalu berupaya apa yang menjadi harapan masyarakat.

Sebelumnya Ketua LKS, Masrin Kone menjelaskan, lansia yang tercover dalam program atensi dari kemensos di dua kecamatan ini sekitar 136 lansia dan tahap pertama ini baru 69 orang.(JL)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here