Sekda Boalemo Pimpin Pencanangan HUT ke-75 PGRI di Alun-alun Tilamuta

934
0

BOAELOME (barometernewsgo.com)-Pengurus PGRI Kabupaten Boalemo menggelar kegiatan upacara dalam rangka HUT ke-75 PGRI di Lapangan Alun-alun Tilamuta, Kamis (19/11).

Sekda Boalemo Serman Moridu hadir dan memimpin langsung upacara tersebut. Dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi kreatifitas dari jajaran pengurus PGRI.

“Saya mewakili pemerintah daerah mengapresiasi pelaksanaan kegiatan pencanangan yang dirangkaikan dengan senam bersama,” kata Sekda Serman.

Serman juga mengajak seluruh peserta upacara untuk memberikan penghargaan kepada guru-guru yang telah lebih dulu menghadap sang pencipta. Menurutnya, jasa dan pengabdian guru sangat berpengaruh besar bagi kualitas SDM di Boalemo.

Maka itu, Serman meminta seluruh masyarakat Boalemo untuk menghargai jasa para guru yang telah mendidik generasi muda.

“Saya mewakili pemerintah daerah mengucapkan terimakasih pada guru yang telah banyak pengorbanan semoga amal tersebut mendapat balasan yang setimpal di akhirat kelak aminn,” tandasnya.

Pewarta: Apri Y Adam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here