Sempat Vakum 10 Tahun, Iswan Hamzah Terpilih jadi Ketua Kadin Boalemo

685
0

BOALEMO DAMAI (barometernewsgo.com)-Setelah vakum selama 10 tahun, organisasi Organisasi Kamar Industri dan Dagang (Kadin) Boalemo menggelar Musyawarah Daerah dan kembali membentuk pengurus yang baru.

Wakil Ketua Bidang Organisasi Kadin Provinsi Gorontalo, Muhalim Liti menyampaikan bahwa Musda ini untuk menghidupkan lagi organisasi Kadin agar bermanfaat untuk masyarakat.

“Kini kami organisasi Kamar Dagang dan Industri (Kadin) membentuk panitia formatur karena organisasi ini sempat mandek pada 10 tahun lalu sehingganya ini sangat penting karena demi pemulihan ekonomi rakyat,” ungkap MuHalim di Hotel Grand Amalia Boalemo, Senin (28/9).

Ia menyebut salah satu syarat untuk menjadi anggota Kadin Boalemo adalah pengusaha yang memiliki Kartu Tanda Anggota dan maksimal 20 orang.

Sebelumnya, Kadin Boalemo dipimpin oleh Alm. Yusup Manto. Untuk perombakan organisasi ini sudah sesuai prosedur organisasi.

Dalam Musda tersebut seluruh yang hadir dalam forum sepakat memilih Iswan Hamza untuk memimpin Kadin Boalemo selama 5 tahun mendatang.

“Dan hari ini sudah terpilih sebagai tim formatur untuk menyelesaikan struktur di antaranya ketua terpilih tim ketua formatur yaitu Muhalim liti, Iswan Hamza, Hasmin Amantulu,” ungkap Iswan Hamzah.

Kadin Provinsi Gorontalo memberikan tenggat waktu agar formatur menyusun kepengurusan Kadin Boalemo paling lama dalam waktu dua minggu.

Pewarta: Apri Y Adam

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here