Nelson Pomalingo Dinilai Sukses Sejahterakan Petani di Kabupaten Gorontalo

353
0

GORONTALO GEMILANG (barometernewsgo.com)-Jubir Bupati Gorontalo Nasir Tongkodu menyatakan bahwa Nelson Pomalingo sukses meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Gorontalo.

“Jika melihat prestasi di sektor pertanian, selama memimpin Kabupaten Gorontalo Nelson Pomalingo telah mempersembahkan keberhasilannya. Pasanya, berbagai program yang digelontorkan sukses dan dinikmati para petani di daerah ini,” kata Nasir dalam keterangan resminya, Selasa (14/9).

Nasir menjelaskan, prestasi Nelson di bidang pertanian yaitu pada tanaman jagung yang mengalami peningkatan produksi sebesar 30 % dibanding 5 tahun lalu.

Sejak 2016 – 2020 lahan yang ditanami jagung seluas 171.176,5 hektar dan menghasilkan total produksi 256.647,5 kg.

Kedua, tanaman cabe rawit mengalami peningkatan sekitar 46 %, dengan luas lahan 228 hektar.

Ketiga, alat nesin pertanian, untuk bidang yang telah direalisasikan meliputi jaringan irigasi sepanjang 3.187 meter, meliputi 24 kolompok tani, membangun embung di lima lokasi, traktor roda 2 sebanyak 265 unit, traktor roda 4 sejumlah 25 unit, lompa air 361 unit, hands player 28 unit, rotary 25 unit, cultivator 24 unit dan alat tanam jagung 79 unit serta sceling TRG sebanyak 800 unit.

“Semuanya ini demi kebutuhan masyarakat petani dan demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya petani di Kabupaten Gorontalo,” tandasnya.(HT)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here