Besok, Ahmad Lihu dan Herman Walangadi, Akan Dipilih Wabup Gorontalo oleh DPRD

394
0

GORONTALO (barometernewsgo.com)-Setelah lowong dalam waktu yang cukup lama akhirnya DPRD Kabupaten Gorontalo mulai melakukan pemilihan Wakil Bupati Gorontalo.

Dua kandidat yang disetorkan oleh partai pengusung adalah Ahmad Lihu dari PPP dan Herman Walangadi dari Partai Demokrat.

Keduanya diundang untuk menyampaikan visi misi dihadapan 35 orang anggota DPRD Kabgor.

“Yang pasti yang saya bacakan visi dan misi dalam sama persis dengan visi Bupati saat ini, tidak mungkinlah wakil bupati dengan datang dengan visi dan misi yang baru. Manakala saya terpilih menjadi wakil bupati adalah menyelesaikan visi misi beliau sampai dengan akhir masa jabatan,” kata Ahmad Lihu, Senin (14/9).

Sementara Herman dengan lugas mengatakan jika terpilih akan menjalankan tugasnya sebagai Wabup dengan baik. Yakni menjalin kerjasama dengan OPD, DPRD dan Bupati.

“Kita melanjutkan apa yang menjadi visi misinya Bupati itu saya mengatakan tadi saya tidak akan melawan karena akan muncul lagi matahari-matahari baru Untuk itu saya akan bekerja sama dengan dinas-dinas dan DPRD,” tutur Herman.

Ahmad Lihu dan Herman Walangadi sama-sama mengaku siap tempur sampai akhir. Namun, keduanya menyerahkan sepenuhnya pilihan kepada 35 orang anggota DPRD Kabgor.

Rencananya, pemilihan Wabup Gorontalo akan dilangsungkan pada Selasa, 15 September besok.(HT)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here