Bank SulutGo Berikan Bantuan 500 Paket Sembako ke Pemda Kabgor

491
0

GORONTALO GEMILANG (barometernewsgo.com)-Bank SulutGo memberikan bantuan 500 paket sembako dan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Pemerintah Kabupaten Gorontalo.

“Bantuan ini amanah dari Bank SulutGo untuk Pemerintah Kabupaten Gorontalo dimana juga daerah yang lain, termasuk kabupaten kota di Sulawesi Utara dan Gorontalo kami berikan bantuan 500 paket senilai Rp 50 juta dan APD,” kata pimpinan Bank SulutGo, Ir Yusuf Husain, Kamis (14/5).

Sementara itu, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo mengapresiasi bantuan tersebut di tengah situasi pandemi Corona.

Menurut Nelson, Bank SulutGo telah menunjukkan sebagai sebuah lembaga yang peduli terhadap kondisi di sekitar. Karena itu, ia mendorong perusahaan, BUMN, dan BUMD untuk peduli terhadap sesama.

“Kita berharap banyak pada kondisi yang sulit seperti ini kepedulian sangat dibutuhkan. Kita berharap tidak hanya Bank Sulut kita mendorong perusahaan, BUMN BUMD,” tutur Nelson.

Nelson juga akan mengatur penyaluran paket bantuan ini untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Apa yang dilakukan Bank SulutGo ini peduli terhadap masyarakat dalam rangka pencegahan dan pemulihan soal Covid-19. Kami terima dan salurkan pada yang berhak menerimanya insyAllah Bank SulutGo lebih berkembang di masa yang akan datang,” tandasnya.

Pewarta: Reggi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here