GORUT CERIA (barometernewsgo.com) – Untuk meningkatkan kesadaran hukum, maka penyuluhan hukum perlu dilakukan di setiap desa se-Kabupaten Gorontalo Utara agar kesadaran hukum di Gorut semakin baik, terutama dalam hal peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).
Hal ini dikemukakan Sekretaris Daerah Gorut, Ridwan Yasin saat membuka Penyuluhan Hukum Terpadu, yang berlangsung di Aula kantor camat Monano, Kamis (15/08) kemarin.
“Jika saat ini penyuluhan hukum dilaksanakan di setiap kecamatan, mungkin ke depannya bisa dilakukan di setiap desa, sebab desa merupakan ujung tombak suatu daerah, seperti yang sering dikatakan Bupati Gorut di setiap pertemuan bersama kepala desa,” jelas Ridwan.
Lebih lagi kata Ridwan, SDM yang unggul adalah SDM yang jauh dari masalah hukum. Sehingganya ia berharap penyuluhan tersebut dapat menekan dampak hukum bagi masyarakat.
“Ya, jika hukum dipahami, maka segala masalah Insya Allah jauh dari kehidupan masyarakat. Demikian juga dengan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan, pasti akan berjalan dengan baik pula,” tandasnya.
Tak lupa, Sekda Milenial itu mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo yang telah menyelenggarakan kegiatan (penyuluhan hukum) tersebut.
“Terima kasih pada atas program dan kegiatan ini. Kami atas nama pemerintah dan masyarakat sangat terbantu dengan kegiatan ini,” pungkasnya.(MM/02)