GORONTALO (barometernewsgo.com)-Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Gorontalo melaksanakan Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat (UPKP) bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Gorontalo.
Menurut Analisis SDMA Ahli Muda yang juga Ketua Tim Ujian Dinas dan UPKP, Yulyanda Toena, ujian dinas penyesuaian kenaikan pangkat ini diikuti oleh 101 ASN yang terdiri dari ujian kenaikan pangkat reguler dan ujian penyesuaian kenaikan pangkat bagi ASN yang sudah sarjana,namun masih berpangkat golongan II.
Dari 101 peserta ujian dinas, 100 orang diantaranya mengikuti UPKP yang pelaksanaannya sesuai dengan Surat Edaran Kepala BKN Nomor 10 tahun 2024.
Dalam ketentuan itu,ASN peserta ujian dinas mengikuti tahapan ujian CAT yang meliputi wawasan kebangsaan, Pancasila dan kewarganegaraan. kebangsaan tentang eee Pancasila.
Selain itu, peserta ujian juga mengikuti tahapan uji kompetensi komputer dan mengikuti tahapan interview atau wawancara.
Kegiatan ini ungkap Yulyanda Toena berlangsung dari tanggal 25-26 September 2024.
Untuk ujian CAT dan Komputer dilaksanakan di SMK Negeri 1 Kota Gorontalo dan interview dilaksanakan di Kantor BKD Provinsi Gorontalo.
Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat ini ujar Yulyanda merupakan agenda reguler 2 tahunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi sebagai salah satu kegiatan fasilitasi ASN untuk mendapatkan kenaikan pangkat, termasukan penyesuaian kenaikan pangkat bagi ASN yang sudah memiliki strata pendidikan S1.(HT)