DPRD BOALEMO (barometernewsgo.com)-Wakil Ketua DPRD Boalemo Muslimin Haruna memuji pelaksanaan PSBB yang diberlakukan di seluruh wilayah Provinsi Gorontalo.
Karena dengan begitu, dapat menekan penyebaran virus Covid-19 khususnya di Boalemo.
“Dengan adanya pembatasan sosial berskala besar (PSBB) se Provinsi Gorontalo wabah Covid-19 menurun bahkan Kabupaten Boalemo telah sembuh orang yang terindikasi terkena penyakit itu hingga kita sendiri harus bersyukur bahwa kita kembali ke zona hijau,” kata Muslimin saat diwawancarai, Senin (11/5).
Muslimin menambahkan saat ini masyarakat harus patuh dan membantu mensukseskan PSBB ini.
Tak hanya itu, ia berharap koordinasi pemerintah juga lebih ditingkatkan karena penanganan Covid-19 melibatkan banyak lintas sektor.
“Pada intinya saat ini kita sebagai masyarakat hanya bisa berikhtiar dan melaksanakan perintah semaksimal mungkin dan sukseskan program ini,” pungkasnya.
Pewarta: Apri Y Adam