Refleksi 4 Tahun, Diwarnai Berbagai Kegiatan

634
0

GORONTALO GEMILANG (barometernewsgo.com)-Peringatan empat tahun kepemimpinan Nelson Pomalingo, Pemerintah Kabupaten Gorontalo (Kabgor) melaksanakan berbagai kegiatan mulai dari pacuan kuda hingga pesta rakyat.

Diungkapkan Nelson, kegiatan diperuntukan masyarakat kabgor serta masyarakat dari luar Kabgor.
“Ini semata-mata untuk masyarakat Kabgor dan luar Kabgor. Dengan harapan masyarakat bisa memenyaksikan kegiatan yang kita laksanakan,”kata Nelson.

Ia menambahkan, kegiatan karapan sapi dan Pacuan Kuda serta pesta rakyat akan dijadikan ivent tetap oleh pihak Pemerintah Kabgor dalam hal ini Dinas Pariwisata.

“Nantinya ini akan menjadi program unggulan. Sehingga dengan kegiatan ini dapat mendorong pariwisata di Kabgor,” kata Nelson.

“Selain itu, ivent tersebut tetap dilaksanakan. Dengan harapan dapat meningkatkan PAD termasuk investasi di Kabgor,” harap Nelson.

Kegiatan ini diadakan di lapangan pacuan kuda Yosonegoro, Kecamatan Limboto Barat Kabgor pukul 15.30 WITA dan dihadiri oleh Kadis Porapar, Samsul Baharudin, Camat Limboto Barat, Fatma Tuna, Kapolsek Limboto barat, Kadis Pertanian, Rahmat Pomalingo. Anggota DPRD Kabgor, Iskandar Mangopa. Camat Limboto, Guntur Pakaya, tokoh masyarakat serta masyarakat setempat.(Adv)

Pewarta : Reggi Astuti

Editor : Opin Ocha

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here