DPW KPK TIPIKOR LAKUKAN AUDENSI DENGAN KEJATI GORONTALO

837
0

GORONTALO (barometernewsgo.com)- Sebelum eksis menjalankan misi organisasi, Dewan Pimpinan Wilayah Komisi Pengawasan Korupsi Tindak Pidana Korupsi Gorontalo melakukan audensi dengan Pimpinan Daerah ini yang tergabung dalam Forkopimda Propinsi Gorontalo.

 Hari ini, Rabu (28 Agustus 2019) DPW KPK Tipikor Gorontalo melakukan audensi dengan pihak Kejaksaan Tinggi Gorontalo, yang di terima oleh Asintel Kejati, Ardito SH.

Dalam pertemuan itu Asintel Kejati mengharapkan agar Organisasi ini dalam melaksanakan misinya dapat bersinergi dengan pihak Kejaksaan Tinggi, terutama dalam hal Pengawasan dan Pemberantasan Korupsi.

Pada dasarnya kami sangat berterima kasih dengan hadirnya organisasi ini. Insya Allah kami akan mendapatkan informasi-informasi yang akurat dari KPK Tipikor terutama yang berkaitan dengan masalah korupsi. Juga ke depannya mudah-mudahan kita bisa bersinergi, dan saya sangat mengharapkan agar organisasi ini dalam menjalankan misinya dilandasi oleh rasa integritas yang tinggi, kata Ardito, didampingi oleh Moh. Kasad, Kasi Sosbudmas di Intel Kejati  Gorontalo.

Sementara itu DPW KPK Tipikor Gorontalo, melalui Wakil Ketua 1, Arsad Tuna mengatakan bahwa tujuan  pihaknya datang ke Kejaksaan Tinggi hanya sekedar Silaturrahim dan mensosialisasikan keberadaan organisasinya di Propinsi Gorontalo.

“Kejaksaan adalah mitra kerja kami dalam menjalankan misi organisasi ini. Kedatangan kami hari ini sekedar bersilaturrahim dengan Kepala Kejaksaan Tinggi juga secara khusus menyerahkan profile organisasi ini beserta SK DPP KPK Tipikor atas pembentukan DPW KPK Tipikor Gorontalo, kata Arsad.

Lebih lanjut Arsad memaparkan bahwa dalam kurun waktu sebulan setelah SK DPP, pihaknya telah merampungkan pembentukan DPD KPK Tipikor di semua Kabupaten/Kota di Propinsi Gorontalo.

Untuk pembentukan DPD di tingkat Kabupaten/Kota semuanya sudah rampung dan Insya Allah hasilnya akan kami pleno kan pada hari Minggu nanti, selanjutnya akan kami kukuhkan sesuai dengan jadwal yang akan di susun nanti, papar Arsad didampingi Wakil Ketua 2 dan Sekretaris DPW KPK Tipikor Gorontalo.

Sebelum bertandang ke Kejaksaan Tinggi Gorontalo, DPW KPK Tipikor pula telah melakukan hal yang sama di Polda Gorontalo yang diterima langsung oleh Kapolda Gorontalo, Berigjen Pol. Rahmat Fudail, Senin,26 Agustus 2019, di Mapolda Gorontalo. (YT/Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here